Setting Colour Untuk TV 4K TCL 40A10, 50A10, 55A10, P715, A8, Netflix, Amazon Prime, Disney+ Hotstar, Vidio.com, IPTV, UseeTV (Consumer Review)

Tisubodas By Tisubodas 5 Min Read

Setelah dua minggu lalu admin memberanikan diri membeli TV yang lagi hits yaitu TCL 55A10 secara online yang diantar langsung ketempat tujuan menggunakan jasa JNE trucking mendarat dengan sempurna.

KESAN PERTAMA.

Percobaan pertama dengan menggunakan firmware bawaan pabrik hasilnya sungguh mengecewakan.

Warna serasa tidak beraturan dan sulit di kalibrasi, apalagi ketika plat Film HDR dari Netflix gambarnya jadi kotor dan skin tone berantakan. minggu pertama merasa kacau dan menjengkelkan, kemudian mencoba menggunakan STB external Akari XL Home AX512, di luar dugaan HDR yang di tampilkan cukup mengesankan, tidak ada lagi skin tone yang berantakan.

Beberapa hari kami bertahan menggunakan STB AX512 dan sampai akhirnya menemukan Firmware baru untuk TCL 55A10 kemudia di update Flashdisk, karena OTA belum memperlihatkan Update Tersebut (sayang sekali).

Setelah melakukan upgrade ternyata hasilnya memuaskan HDR saat play Netflix yang support HDR10 berjalan mulus, namun masih begitu kurang maximal karena perasaan warna masih kurang stabil.

Preset bawaan TCL 55A10 hasilnya kurang cocok dengan mata saya, karena ruangan yang saya gunakan sempit dengan TV segede itu. Akhirbya minggu kedua saya oprek kembali di presetnya untuk menemukan warna yang tepat dan nyaman untuk nonton IPTV semacam layanan Video atau IPTV-IPTV lainya, bisa nyaman Nonton YouTube dengan kualitas gambar bagus.

Jika anda mencari referesi settingan untuk TV berbasis Android TCL TV 4K TCL 40A10, 50A10, 55A10, P715 silahkan gunakan settingan berikut, barangkali pengalamannya akan lebih baik.

CARA UPDATE TCL 55A10

Khusus untuk TCL 55A10 usahakan Update dulu Firmwarenya yah. (Download firwarenya disini) Kemudian masukan ke Flash Disk, masuk menu PENGATURAN kemudian PENGATURAN LEBIH LANJUT >> PREFERENSI PERANGKAT>> TENTANG>> UPDATE SYSTEM kemudian klik PEMBARUAN LOKAL. nanti TV akan memverifikasi file yang ada di Flash Disk dan klik Lanjutkan saja (DWYOR). jika terjadi kesalahan admin tidak bertanggung jawab, disini user harus benar-benar siap dan faham cara update firmware.

SETTING WARNA (Setting ini tidak menggunakan Alat kalibrasi)

Saatnya kita mulai dengan mencari sweet spot preset, Sebagai starting point gunakanlah Preset FILM (MOVIE) karena paling komplit menunya.

Kecerahan bisa di atur sesuai kebutuhan disini saya simpan di 57 saturasi warna 84

Kemudian Pengaruran Lanjut dan klik Warna

Silahkan ikuti nilai sesuai gambar diatas,

Saturasi Warna 85 Semburat (Tint) 50 kemudian Klik Keseimbangan Putih lihat gambar di bawah ini.

Pilih yang 2 Titik kemudian aktifkan dan sedikit modifikasi di bagian Ofset

Ikuti nilai berikut ;

R-Gain = 0

G-Gain = 0

B-Gain = 0

R-ofset = -18

G-ofset = 0

B-ofset = 6

Setelah itu klik kembali dan Klik Spasi Warna posisi sebelah bawah Keseimbangan Putih kemudian masuknan nilai berikut sesuai gambar di bawah :

Pilih Spasi Warna = Kustom

Warna = Merah

Merah = 53

Hijau = 36

Biru = 52

Terakhir anda bisa set ketajaman warna di nilai 20

Untuk nilai kontras pada pengaturan kecerahan ikuti langkah berikut :

 

Kecerahan = 57

Kontras = 80

Level hitam = 52

Kontras Dinamis = Rendah

Bidang Hitam = Rendah

Lampu lata Dinamis = Eco

Peredup Mikro = Rendah

Gamma = 0 (terkadang saya menggunakan -3 kalau banyak tayangan yang terlalu pekat)

 

Settingan diatas tidak 100% sempurna tetapi dengan memberikan sentuhan tersebut tayangan yang Anda tonton akan semakin maximal.

Semoga bisa membantu dan memberikan kesan yang bagus saat memiliki produk ini.

KESAN TERAKHIR

Kami merasa beruntung memilih televisi ini karena selain support HDR 10 standar tapi juga bisa menjalankan HDR 10+ di Layanan Amazon Prime, dan warna yang di hasilkan lebih baik daripda LG UN7300PTC yang sudah admin coba dan terkendalah warna yang kurang detail.

Untuk 55A10 detail yang di hasilkan cukup baik walau beberapa bagian ada minusnya tapi yakin dengan harga di bawah di bawah 10 juta, mampu menghasilkan produk yang cukup keren di ruang tamu anda.

Share This Article
Leave a comment

Leave a Reply