Xiaomi Lulus TKDN Jajaran Ponsel 4G Dan Siap Gempur Pasar Ponsel Indoneisa

thor By thor 2 Min Read

COOLAKS, Kamis kemari 10 Februari 2017 akhirnya brand Xiaomi mengadakan konferensi pers untuk menyampaikan kabar baik bagi Mi Fans Indonesia. Pasalnya usaha keras yang mereka jalankan selama ini untuk bisa berjualan smartphone 4G yang resmi di tanah air akhirnya terwujud. Kini Xiaomi sudah bisa memenuhi aturan TKDN dari pemerintah.

[AdSense-A]

Seperti biasa Xiaomi bekerjasama  dengan PT Erajaya Swasembada Tbk, PT Sat Nusapersada Tbk, dan TSM Technologies. Untuk pabrik perakitan smartphone Xiaomi ini ternyata lokasinya di Batam, karena Batam dinilai sangat strategis sebagai area segitiga emas yang menyatukan Indonesia, Malaysia, dan juga Singapura.

Xiaomi pertama menyelinap masuk pasar Indonesia sekitar bulan Agustus 2014 dengan memboyong ponsel fenomenal Redmi 1S, yang mendominasi pasar smartphone dalam negeri dengan performa yang mumpuni namun dengan harga irit di kantong. Selanjutnya, Xiaomi pun memperkenalkan beberapa smartphone dan berhasil menjadi pilihan utama oleh para user telepon genggam pintar di Indonesia.

[AdSense-A]

Xiaomi pun kini sudah meresmikan pusat layanan untuk meningkatkan pengalaman penggunanya. Melalui produksi lokal inilah,Xiaomi kembali mempertegas akan komitmennya di pasar Nasional Indonesia, dan menunjukkan bahwa Negara Indonesia merupakan pasar potensial dari brand Xiaomi. Adapun smartphone 4G pertama yang bakal dijual resmi di Indonesia adalah Xiaomi Redmi 4A. Selain itu juga, sedikitnya bakal ada tiga varian ponsel keluaran Xiaomi lain yang akan dipasarkan disini, namun sampai saat ini belum diketahui tipenya. [d]

TAGGED:
Share This Article
By thor
Bloger semenjak tahun 2006 dan mengawali karir sebagai broadcaster di salahsatu radio di Priangan timur dan kemudian berkakrir sebagai production sekaligus broadcaster di Radio di Bogor
Leave a comment

Leave a Reply